Total Tayangan Halaman

Sabtu, 24 September 2011

Round-Up Primera Liga: Valencia Kalah, Athletic Bilbao Kembali Gagal Menang


Athletic Bilbao 1-1 Villarreal
-VGH246- Athletic Bilbao harus bersabar memetik kemenangan pertama musim ini setelah ditahan imbang Villarreal di kandang sendiri pada lanjutan Primera Liga Spanyol, Sabtu (24/9) malam.

Dua pergantian dilakukan pelatih Marcelo Bielsa dari tim yang dikalahkan Malaga pada tengah pekan. Fernando Amorebieta sudah bisa bermain dan bersama Jon Aurtenetxe, mereka menggantikan posisi Ander Iturraspe dan Oscar De Marcos.


Liga BBVA: Andoni Iraola (Athletic Bilbao)


Villarreal tampil lebih bersemangat dengan memetik sejumlah peluang, seperti yang diperoleh Borja Valero. Ditekan, Bilbao sukses unggul dua menit sebelum turun minum ketika Andoni Iraola melepaskan umpan silang yang disongsong Igor Gabilondo. Dalam posisi yang bebas karena bek lawan mewaspadai gerakan Fernando Llorente, tendangan Gabilondo lolos dari sergapan Diego Lopez.

Villarreal harus berterima kasih kepada Giuseppe Rossi yang bertindak sebagai arsitek terciptanya gol balasan Nilmar. Pergerakan Rossi tidak mampu dicegah barisan pertahanan Bilbao dan umpan pemain Italia itu dengan mudah disarangkan Nilmar.

Bilbao harus bermain dengan sepuluh orang ketika Borja Ekiza menjatuhkan Nilmar ketika sedang merangsek masuk kotak penalti. Meski unggul jumlah pemain, Villarreal tidak lagi mampu menciptakan peluang yang membahayakan gawang lawan sehingga kedudukan imbang bertahan hingga akhir.

Sevilla 1-0 Valencia
Sevilla menjadi tim pertama yang mengalahkan Valencia musim ini melalui gol tunggal Frederic Kanoute pada menit ke-18 pertandingan.

Sevilla seharusnya mampu menang lebih dari satu gol kalau saja Vicente Guaita tidak tampil melakukan penyelamatan sampai akhirnya mereka harus bermain dengan sembilan orang setelah kartu merah yang mendera Piotr Trochowski dan Julien Escude.

Kanoute membuat publik Ramon Sanchez Pizjuan bersorak setelah memanfaatkan umpan Jesus Navas yang berawal dari serangan balik. Gol tersebut sekaligus mengobati kekecewaan Kanoute karena sebelumnya dinilai terperangkap off-side saat menjaringkan bola ke dalam gawang Guaita.

Usai turun minum, Valencia tampil agresif dengan peluang yang diperoleh Tino Costa dan Jonas. Di sisi gawang lain, Guaita harus mementahkan peluang Diego Perotti. Kendali pertandingan mulai berubah ketika Trochowski diusir wasit pada menit ke-56 karena menjatuhkan Costa.

Menit 68, giliran Escude yang menyusul ke ruang ganti akibat melanggar Aritz Aduriz. Tidak hanya kartu merah, wasit juga memberikan hadiah penalti kepada Valencia yang disia-siakan Ever Banega.

Tiga menit berselang, Aduriz menerima kartu merah akibat menginjak Emir Spahic. Sembilan pemain Sevilla pun menghadapi sepuluh pemain Valencia. Tetapi, kedudukan tetap untuk keunggulan tuan rumah hingga usai pertandingan. Penyelamatan Javi Varas atas upaya Roberto Soldado pada masa tambahan waktu memastikan perolehan tiga poin Sevilla.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar